Berita

Beranda

Berita

Bupati Berikan Bantuan dan Pelayanan Langsung di Desa Sirnagalih Kecamatan Cilaku
Pemkab Cianjur Selasa, 09 Juli 2024

Bupati Berikan Bantuan dan Pelayanan Langsung di Desa Sirnagalih Kecamatan Cilaku

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman mengunjungi Desa Sirnagalih , Kecamatan Cilaku dalam rangka kegiatan Desa Manjur Bungah Pisan, Selasa (09/7/2024). Kegiatan dimulai dengan meninjau dan bergotongroyong memperbaiki Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu), dilanjut dengan berkeliling kampung sekaligus memberikan berbagai bantuan kepada warga yang sudah Lansia, memberikan santunan kepada anak Yatim, pembagian bendera, pembagian buku tulis dan lain sebagainya. “saya merasa sengat senang karena sambutan kemeriahan masyarakat desa Sirnagalih, saya juga sangat bangga dengan kompaknya masyarakat dalam segala hal contohnya bahan pangan seperti sayuran umbi-umbian dan peternakan ayam petelur yang harganya sangat terjangkau “ ungkap Bupati.Dilanjut dengan peresmian posyandu desa, pemberian makanan tambahan lokal bagi ibu hamil dan balita (Permata Kamila) serta penyalaan PJU.

Lihat Selengkapnya
Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H
Pemkab Cianjur Minggu, 07 Juli 2024

Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H

Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H. Semoga di tahun yang baru ini kita bisa meningkatkan kualitas ibadah kita kepada Allah SWT dan meningkatkan rasa syukur kepada-Nya.

Lihat Selengkapnya
Bupati Buka Pasanggiri Pencak Silat Tradisi Ibing Mitra Cianjur Manjur
Pemkab Cianjur Sabtu, 06 Juli 2024

Bupati Buka Pasanggiri Pencak Silat Tradisi Ibing Mitra Cianjur Manjur

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman membuka kegiatan Pasanggiri Pencak Silat Tradisi Ibing Mitra Cianjur Manjur, DPD Persatuan Pencak Silat Indonesia (PPSI) Kabupaten Cianjur Tahun 2024, Sabtu (6/7/2024) di taman Pancaniti Pendopo Kabupaten Cianjur. “Simkuring atas nami Pamarentah Kabupaten Cianjur, nganuhunkeun ka PPSI miwah IPSI Cianjur, anu tos ngajagi budaya lembur urang sadaya.” tuturnya. Lanjutnya Bupati juga mendorong, pencak silat tradisi Ibing Mitra Cianjur Manjur ini, agar menjadi pelajaran muatan lokal khusus di sekolah se-Kabupaten Cianjur. “Simkuring ngarojong pisan, pencak silat tradisi Ibing Mitra Cianjur Manjur ieu, tiasa dilebetkeun kana mulok, ti ngawitan PAUD, SD, SMP, SMA/SMK, malah perguruan tinggi oge peryogi ngalestarikeun.” pungkasnya.

Lihat Selengkapnya
Pemkab Cianjur Apresiasi Yayasan Jantung Indonesia Kabupaten Cianjur
Pemkab Cianjur Sabtu, 06 Juli 2024

Pemkab Cianjur Apresiasi Yayasan Jantung Indonesia Kabupaten Cianjur

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman Hadir pada kegiatan senam bersama yang di selenggarakan oleh Yayasan Jantung Indonesia (YJI) cabang Kabupaten Cianjur dan penyerahan 1 unit mobil YJI. Sabtu (06/07/24) bertempat di taman Prawatasari Kabupaten Cianjur. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berharap agar masyarakat Cianjur semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan melalui aktivitas fisik seperti senam” ucap Bupati Cianjur H. Herman Suherman. Dilanjut dengan pemberian 1 unit mobil Yayasan Jantung Indonesia (YJI) secara simbolis dari Pemerintah Kabupaten Cianjur kepada ketua Yayasan Jantung Indonesia Kabupaten Cianjur dr. H. Suranto.

Lihat Selengkapnya
Sosialisasi Penyaluran Dana Bantuan Gempa Tahap Empat dan Penyaluran Sembako
Pemkab Cianjur Jumat, 05 Juli 2024

Sosialisasi Penyaluran Dana Bantuan Gempa Tahap Empat dan Penyaluran Sembako

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman melakukan sosialisasi penyaluran dana bantuan gempa tahap 4 dan penyerahan bantuan sembako kepada warga terdampak gempa di 5 Desa di Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur, Jumat (5/7/2024). Kelima Desa tersebut diantaranya Desa Sukajaya, Desa Padaluyu, Desa Talaga, Desa Cibulakan dan Desa Gasol Kecamatan Cugenang. Bupati menuturkan, untuk pencairan tahap 4 termin kedua akan disalurkan sejumlah 505 Milyar untuk kategori rumah rusak ringan dan sedang melalui Bank Mandiri Cianjur. “Saya berharap para penyintas gempa bisa segera melengkapi dokumen pencairan sesegera mungkin dan segera melakukan proses pencairan di bank mandiri, agar bisa segera memperbaiki rumahnya masing-masing” tuturnya.

Lihat Selengkapnya
Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Negeri Cianjur dan Ketua Pengadilan Agama Cianjur
Pemkab Cianjur Kamis, 04 Juli 2024

Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Negeri Cianjur dan Ketua Pengadilan Agama Cianjur

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman menghadiri Pisah Sambut Kepala Kejaksaan Negeri Cianjur dari Yudi Prihastoro kepada Dr. Kamin dan Ketua Pengadilan Agama Cianjur, dari Drs. Sahidin Mustafa kepada Drs. Hendi Rustandi, Kamis (4/7/2024) di ruang Garuda Pendopo Cianjur. Bupati mengapresiasi dan berterima kasih kepada Yudi Prihastoro, pejabat lama Kejari Cianjur juga kepada pejabat lama Ketua Pengadilan Agama Cianjur, Drs. Sahidin Mustafa atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat di Kabupaten Cianjur. “Berkat kepemimpinannya, banyak prestasi yang telah diraih. Semoga segala jerih payah dan pengabdian yang telah diberikan menjadi amal ibadah” tuturnya. Selanjutnya Bupati megucapkan selamat datang kepada Pejabat baru Kejaksaan Negeri Cianjur, Dr. Kamin dan Pejabat baru Ketua Pengadilan Agama Cianjur, Drs. Hendi Rustandi. “Selamat datang dan selamat bergabung bersama Forkopimda Kabupaten Cianjur, Saya berharap dapat melanjutkan bahkan meningkatkan pencapaian yang telah diraih oleh Pejabat sebelumnya”. pungkasnya.

Lihat Selengkapnya
Bupati Hadiri Rapat Paripurna DPRD Cianjur
Pemkab Cianjur Rabu, 03 Juli 2024

Bupati Hadiri Rapat Paripurna DPRD Cianjur

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman menghadiri rapat Paripurna DPRD Kabupaten Cianjur, Rabu (3/7/2024) di gedung DPRD Cianjur, jalan KH. Abdullah bin Nuh. Rapat yang dipimpin oleh Ketua DPRD Cianjur Ganjar Ramadan, membahas tentang Pendapat akhir fraksi-fraksi DPRD Kabupaten Cianjur terhadap Raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2023 dan Penetapan berita acara tentang persetujuan bersama DPRD dan Bupati Cianjur memgenai Raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Cianjur Tahun Anggaran 2023. Dilanjutkan dengan Pendapat akhir fraksi-fraksi DPRD terhadap Raperda tentang RPJPD tahun 2025-2045 serta Penetapan persetujuan bersama DPRD dan Bupati Cianjur mengenai Raperda tentang RPJPD tahun 2025-2045. Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Cianjur Cecep Alamsyah, para kepala Perangkat Daerah, Para anggota DPRD Cianjur, serta tamu undangan lainnya.

Lihat Selengkapnya
Bupati Buka Kick Off Hari Jadi Cianjur dan Gebyar UMKM Expo Tahun 2024
Pemkab Cianjur Senin, 01 Juli 2024

Bupati Buka Kick Off Hari Jadi Cianjur dan Gebyar UMKM Expo Tahun 2024

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur, H. Herman Suherman membuka secara resmi Kick Off Hari Jadi Cianjur (HJC) Ke-347 sekaligus Gebyar UMKM Expo 2024 yang dipusatkan di Alun-alun Sindangbarang Kabupaten Cianjur Selatan, Senin (1/7/2024) Malam. Bupati mengatakan, dalam mewujudkan ketahanan pangan di Kabupaten Cianjur, ada beberapa hal yang bisa dilakukan, antara lain mendorong inovasi di sektor pertanian dan petani dengan teknologi, menjalin kolaborasi dan sinergi antar berbagai pihak dan memberdayakan masyarakat agar memiliki kemandirian ekonomi, mendorong penggunaan teknologi dalam setiap aspek kehidupan, termasuk dalam sektor pertanian dan pelayanan public, serta senantiasa menjaga dan melestarikan alam serta sumber daya yang dimiliki, untuk menunjang ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat. “mari kita jadikan kegiatan ini sebagai awal dari langkah-langkah besar dalam memajukan UMKM dan pariwisata, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. untuk itu, saya berharap seluruh elemen masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan, agar semangat kebersamaan benar-benar terasa, sehingga momentum HJC ke - 347 dapat dirasakan sepenuhnya oleh masyarakat Kabupaten Cianjur, dari masyarakat untuk masyarakat,” katanya. Bupati menambahkan kegiatan ini hendaknya menjadi momentum untuk terus berinovasi, berkarya, dan bersinergi demi kemajuan Cianjur, UMKM adalah tulang punggung perekonomian daerah, dan dengan membeli serta mempromosikan produk UMKM, maka kita turut berperan dalam membangun ekonomi Cianjur yang lebih kuat dan mandiri.

Lihat Selengkapnya
Bupati Berikan Bantuan dan Pelayanan Langsung di Desa Sukajadi Kecamatan Cibinong
Pemkab Cianjur Selasa, 02 Juli 2024

Bupati Berikan Bantuan dan Pelayanan Langsung di Desa Sukajadi Kecamatan Cibinong

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman mengunjungi Desa Sukajadi, Kecamatan Cibinong dalam rangka kegiatan Desa Manjur Bungah Pisan, Selasa (2/7/2024). Kegiatan dimulai meninjau dan bergotongroyong memperbaiki Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu), dilanjut dengan berkeliling kampung sekaligus memberikan berbagai bantuan kepada warga yang sudah Lansia, memberikan santunan kepada anak Yatim, pembagian bendera, pembagian buku tulis dan lain lainnya. “Saya ingin melihat, mendengar dan bertatap muka secara langsung dengan warga, tidak hanya bersilaturahmi tapi juga membantu warga terutama warga yang kurang mampu, warga yang sakit, dan saya juga ingin mendengar langsung dari warga apa yang diinginkan, memastikan hak - hak masyarakat sebagai warga negara bisa diterima serta ingin melihat dan memastikan program pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintahan Desa setempat” ungkap Bupati Cianjur. Dilanjut dengan peresmian posyandu desa, pemberian makanan tambahan lokal bagi ibu hamil dan balita (Permata Kamila), gotong royong ikut membantu warga membersihkan masjid, Anjang Desa Pelayanan Dokter (Asapedo), penyalaan PJU.

Lihat Selengkapnya
Penutupan Turnamen Sepakbola Plastik Ronggolawe Cup 2024
Pemkab Cianjur Minggu, 30 Juni 2024

Penutupan Turnamen Sepakbola Plastik Ronggolawe Cup 2024

PEMKAB CIANJUR - Bupati Cianjur H. Herman Suherman resmi menutup turnamen sepak bola plastik Ronggolawe Cup Sesi II, yang diselenggarakan di Lapang Benda Desa Sukataris Kecamatan Karangtengah. Minggu (30/6/24). Bupati mengapresiasi semangat sportivitas dan kerjasama para peserta dan pihak penyelenggara. Ia berharap Turnamen Ronggolawe Cup Sesi II ini dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi generasi muda untuk terus mengembangkan bakat dan minat dalam olahraga, khususnya sepak bola plastik. Pada kesempatan itu Bupati Cianjur H. Herman Suherman menyerahkan bantuan kepada anak yatim dan jompo kepada warga sekitar.

Lihat Selengkapnya